BATU, iNews.id - Ada kutu di rambut memang buat tidak nyaman. Selain gatal buat kepercayaan diri menurun. Untuk membasminya, kamu dapat menggunakan obat Peditox. Tetapi, sudahkah kamu mengetahui cara pakai Peditox yang benar?
Kegunaan Peditox untuk Rambut
Peditox diketahui mengandung 1 % permethrin. Bahan ini sebagai bahan insektisida yang anti pada serangga seperti parasit, kutu atau tungau. Meski formulasi ini dikategorikan sebagai salah satu bahan kimia, penggunaan permethrin dengan jumlah yang sesuai bisa digunakan untuk kulit kepalamu.
Metode Pakai Peditox untuk Menghilangkan Kutu Rambut
Berikut beberapa cara menggunakan Peditox untuk menghilangkan kutu rambut.
1. Cuci rambutmu
Sebelum memakai Peditox, kamu harus memastikan rambutmu tidak berminyak atau lepek. Jangan menggunakan Peditox, jika kondisi rambutmu kotor.
Kamu dapat membersihkan rambutmu terlebih dahulu dengan sampo yang umumnya kamu gunakan. Setelah itu, kamu dapat mengeringkannya dengan handuk khusus untuk membasmi kutumu.
2. Mulai aplikasikan Peditox secara merata
Tahap kedua yang dapat kamu lakukan adalah mulai mengoleskan Peditox secukupnya di rambut dan kulit kepalamu. Terutama, tempat yang paling banyak memiliki kutu dan telurnya.
Biasanya, ada di sekitar tengkuk atau belakang telingamu. Setelah mengoleskannya, kamu dapat mendiamkannya selama 30 menit dengan menutup rambutmu dengan kain atau plastik.
3. Bilas air
Ilustrasi Kutu Rambut. (okezone.com)
Setelah 30 menit, kamu dapat membilasnya dengan bersih. Setelah itu kamu dapat minta bantuan orang lain untuk menyisirkan rambutmu dengan sisir khusus (serit) untuk menjatuhkan kutu dan telurnya dari rambutmu.
4. Pakai ulang kembali setelah 7 hari pemakaian pertama
Bila pada pemakaian pertama masih ada kutu dan telurnya yang hidup, kamu dapat menggunakannya kembali pada 7 hingga 10 hari setelah pemakaian pertama.
Penggunaan untuk jangka panjang tidak direkomendasikan, ditakutkan dapat memberikan efek samping yang berlebihan pada rambutmu. Bila pada pemakaian Peditox kamu merasa ada rasa terbakar, kemerahan, gatal, dan pembengkakan tidak wajar di kulit kepala, kamu dapat mengunjungi dokter kulit untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Penggunaan obat kutu Peditox juga tidak boleh dipakai untuk mereka yang memiliki alergi dan infeksi kulit sekunder, wanita hamilataupun menyusui, anak dengan umur di bawah 6 bulan - 2 tahun.
Nah, itulah cara menggunakan peditox dengan benar dijamin kutu rambut pergi. Selamat mencoba!
Editor : Supriyono