Sri Mulyani meminta Menteri Tenaga Kerja Ida Fauziah menerbitkan petunjuk teknis (juknis) seputar BLT gaji tersebut.
Menteri Keteganakerjaan Ida Fauziah mengatakan saat ini pihaknya masih mematangkan untuk menjamin BSU ini tersalurkan secara cepat, tepat dan akuntabel.
Pihaknya juga masih mematangkan langkah-langkah untuk penyaluran BSU, di antaranya penyelesaian administrasi keuangan dan anggaran untuk pengalokasian dana BSU; memfinalkan regulasi berupa Permenaker tentang Penyaluran Bantuan subsidi Upah (BSU).
"Ini nanti Bu Menaker akan menerbitkan juknisnya sehingga bisa dilakukan pembayaran kepada pekerja tersebut," ungkap Sri Mulyani.
Dia menyebut bansos tambahan ini, termasuk subsidi upah diberikan untuk menahan dampak kenaikan harga.
"Ini diharapkan kurangi tekanan ke masyarakat dan kurangi kemiskinan. Lalu, kita bisa berikan dukungan kepada masyarakat yang memang hari-hari ini dihadapi tekanan kenaikan harga," kata Sri Mulyani.
Sementara itu, pekerja bisa mengecek status masing-masing untuk mengetahui masuk atau tidaknya sebagai salah satu penerima BLT gaji tersebut.
Untuk mengecek penerima BSU 2022, pekerja bisa mengakses link kemnaker.go.id secara online lewat HP atau komputer.
Editor : Hikmatul Uyun