get app
inews
Aa Read Next : Ojol Tewas Dilindas KA Penataran Arah Blitar Depan Lapas Belimbing Kota Malang

Kecelakaan Maut: Bus Pariwisata Rombongan Siswa SMP Hantam Truk di Tol Jombang, 2 Tewas, 15 Luka

Rabu, 22 Mei 2024 | 08:15 WIB
header img
Kecelakaan bus pariwisata terjadi di Tol Jombang, tepatnya di KM 695+400 jalur A Tol Jombang-Mojokerto, pada hari Rabu (21/5/2024) pukul 23.45 WIB. Foto: iNews/Zainu Arifin

JOMBANG, iNewsBatu.id - Kecelakaan bus pariwisata terjadi di Tol Jombang, tepatnya di KM 695+400 jalur A Tol Jombang-Mojokerto, pada hari Rabu (21/5/2024) pukul 23.45 WIB. Kecelakaan tersebut melibatkan bus yang membawa siswa SMP PGRI 1 Wonosari Malang dan mengakibatkan dua orang meninggal, yaitu kernet bus dan seorang guru.

Selain itu, sebanyak 15 penumpang bus mengalami luka-luka, dengan rincian 10 luka ringan dan 5 luka berat. Sementara itu, 33 penumpang lainnya selamat.

AKP Yudiono dari Kanit 3 PJR Polda Jatim membenarkan kejadian tersebut kepada iNews.id. Dia mengonfirmasi bahwa kecelakaan tersebut melibatkan bus pariwisata Bimario dengan Nomor polisi W 7422 UP.

"Kejadian ini menyebabkan satu kernet dan satu guru meninggal dunia, sedangkan sopir bus mengalami luka ringan," kata Yudiono pada Rabu (22/5/2024) pagi.

Yudiono menjelaskan bahwa awalnya, bus pariwisata Bimorio membawa siswa SMP PGRI 1 Wonosari Malang yang dikemudikan oleh Yanto (36), warga dusun Bendorejo, Desa Gembongan, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar, dalam perjalanan dari Jogjakarta menuju Malang.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut