get app
inews
Aa Read Next : Kirab Dua Maskot Pilkada 2024, KPU Situbondo Target 90 Persen Partisipasi Pemilih

Asik Pesta Sabu, Oknum Wartawan dan LSM di Situbondo Diringkus Polisi

Selasa, 27 Agustus 2024 | 19:59 WIB
header img
oknum wartawan, LSM dan pemilik rumah, saat diperiksa di ruang penyidik Satresnarkoba Polres Situbondo (Foto: iNewsBatu.id/Arief Yuda)

SITUBONDO, iNewsBatu.id - Satresnarkoba Polres Situbondo terus gencar memburu pengguna dan pengedar narkoba jenis sabu diwilayahnya. Kali ini, oknum wartawan media online dan oknum Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang diringkus, saat menggelar pesta sabu di rumah temannya.

Anggota Satresnarkoba Polres Situbondo, juga berhasil mengamankan sejumlah barang bukti dilokasi kejadian, seperti satu klip sisa sabu yang sudah dipakai, dan sejumlah alat untuk menghisab sabu.

Dua oknum wartawan dan LSM yang ditangkap karena pesta sabu, oknum wartawan berinisial AJ (40) warga Kelurahan Patokan, Kecamatan Kota, oknum LSM berinisial DN (36) warga Desa Sumberkolak, Kecamatan Panarukan, serta pemilik rumah berinisial AB (38) warga Desa Sumberkolak.

Kasatresnarkoba Polres Situbondo AKP Muhammad Luthfi membenarkan, penangkapan oknum wartawan dan LSM, keduanya ditangkap saat pesta sabu di rumah temannya di Dusun Pareyaan, Desa Sumberkolak, Kecamatan Panarukan. Selain itu, pihaknya juga menangkap pemilik rumah.

"Karena saat diperiksa mereka mengaku menggunakan sabu, dengan dalih untuk kesehatan, sehingga oknum wartawan, oknum LSM dan pemilik rumah ditetapkan sebagai tersangka,"ujar AKP Muhammad Luthfi, Selasa (27/8/2024).

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut