BATU, iNews.id - Saat ini usaha dagang yang banyak diminati oleh banyak orang adalah franchise atau biasa disebut dengan bisnis waralaba. Bisnis franchise dinilai mampu memberikan keuntungan yang memuaskan karena sederhana jika seorang pengusaha tinggal meneruskan usaha dari pihak pertama yang telah memiliki nama dan merek.
Usaha sudah cukup berkembang? Dengan mempunyai beberapa cabang. Tapi Anda ingin sekali memperbesar market share menjadi lebih luas kembali. Cara paling mudahnya dengan menjadikan usaha Anda sebagai usaha franchise.
Cara mengembangkan usaha menggunakan cara franchise atau waralaba adalah teknik marketing yang paling efektif untuk dilakukan oleh sebuah merek yang sudah sukses. Waralaba sebagai cara efektif untuk dapat memudahkan Anda dalam memasarkan brand Anda.
Tapi membuat usaha Anda yang tengah berkembang dijadikan usaha franchise tidak mudah. Karena banyak yang perlu Anda persiapkan. Sehingga Anda mengetahui cara membuat franchise dengan mudah.
Contoh-contoh franchise asal Indonesia yang telah berhasil berkiprah sampai luar negeri adalah J.Co Donuts, Kebab Baba Rafi dan Alfamart. Ketiga brand itu sudah populer di Indonesia, jadi wajar saja bila pengusaha luar negeri melirik brand itu. Nah, saat ini adalah giliran Anda untuk melebarkan sayap di dunia waralaba.
Jika Anda telah memutuskan untuk membuat franchise, karena itu simaklah cara membuat franchise yang baik sehingga membuat usaha melebar berikut ini :
1. Penyusunan Ide yang Matang
Cara membuat franchise pertama kali yang harus dilakukan adalah menyusun ide yang matang. Awalnya tentu Anda sudah menentukan jenis usaha apa yang dapat di franchise.
Lalu, ide yang disusun akan berkaitan dengan paket usaha yang diberikan kepada mitra usaha . Maka, Anda juga harus memutuskan apa usaha yang Anda bangun hanya menjual brand atau disertai dengan komponen lain, seperti ketentuan beberapa produk, booth dan sejenisnya.
Editor : Supriyono