get app
inews
Aa Text
Read Next : Aplikasi Sadap WhatsApp yang Bagus dan Dijamin Berhasil

3 Cara Mengecilkan Ukuran Foto di HP, Mudah dan Cepat!

Selasa, 11 Oktober 2022 | 18:35 WIB
header img
Cara Mengecilkan Ukuran Foto di HP. (okezone.com)

BATU, iNews.id - Sering foto yang Anda miliki mulai memenuhi direktori penyimpanan yang ada, sehingga harus diatur sedemikian rupa. Bukan berarti harus menghapusnya, tetapi Anda dapat secara mudah memperkecil ukurannya. Cara mengecilkan ukuran foto di HP sendiri tidak terlalu sulit.

Cara yang dapat digunakan kebanyakan dengan layanan situs atau website yang menyediakan fitur serupa. Tentu saja, prosesnya tidak akan jauh berbeda dengan cara mengecilkan ukuran foto atau file di laptop atau komputer. Berikut beberapa opsi cara mengecilkan ukuran foto di HP.

3 Cara Mengecilkan Ukuran Foto di HP

Cara Mengecilkan Ukuran Foto di HP

Yap, situs ini memang cukup populer untuk mengolah ukuran file digital secara mudah. Selain dapat digunakan dengan gratis, situs ini menawarkan cara yang cukup mudah.

  • Masuk ke situs picresize.com
  • Kemudian pilih foto yang akan dikecilkan ukurannya
  • Lanjutkan dengan klik Continue
  • Pilih ukuran foto sesuai dengan keperluan pada kolom Resize Your Picture
  • Tentukan format file yang akan disimpan
  • Kemudian setelah selesai, klik I'm Done, Resize My Picture
  • Tunggu beberapa saat, dan foto telah berhasil dikecilkan ukurannya dan siap digunakan.

Resizepixel.net

Kedua, cara mengecilkan ukuran foto di HP, masih menggunakan layanan website, Anda dapat mengakses website dengan nama resizepixel.net.

  • Akses dan masuk ke website itu.
  • Pilih foto yang akan dikecilkan, lalu upload foto tersebut.
  • Atur Width dan Height sesuai keinginan, atau gunakan ikon % pada bagian kanan atas.
  • Klik Resize Image jika sudah benar ukurannya.
  • Dalam waktu singkat foto akan tersimpan dalam direktori dengan ukuran yang lebih kecil.

Editor : Supriyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut