get app
inews
Aa Read Next : Sempat Ditutup Karena Kebakaran Hutan, Gunung Arjuno-Welirang Kembali Dibuka Untuk Para Pendaki

Event Kota Wisata Batu, Catat Kegiatan di Bulan Mei 2024 Ini

Sabtu, 18 Mei 2024 | 17:08 WIB
header img
Seni Reog Jathilan Malam Bulan Purnama Kota Batu (foto: Istimewa)

BATU, iNewsBatu.id - Ingin berkunjung ke Kota Wisata yang ada di Jawa timur, Dan ingin mengetahui jadwal event yang akan digelar Pemerintah Kota (Pemkot) Batu, Provinsi Jawa timur di Bulan Mei 2024 ini.

Ada beberapa event yang sudah menjadi agenda tahunan Pemerintah Kota Batu yang Memiliki sejuta Wisata ini. Kurang rasanya jika hanya merasakan wisata saja, pasalnya Pemkot Batu memiliki kegiatan yang sangat keren dan spektakuler.

Berikut event dan jadwal kegiatan yang akan digelar di Kota Wisata Batu :

1. Event Hardiknas

Event kegiatan Hardiknas digelar pada tanggal 2 Mei 2024 digelar di Pasar Among Tani Kota Batu.

2. Batu Downhill Challenge 

Kegiatan tersebut digelar pada hari Jum'at - Minggu tanggal 3 - 5 Mei 2024 di Desa Wisata Tematik Junrejo.

3. Jambore Desa Wisata

Event Jambore Desa Wisata digelar pada hari Jum'at - Minggu tanggal 10 - 12 Mei 2024 di Desa Wisata Tematik Junrejo, Kota Batu.

4. Pagelaran Seni Reog Jathilan Malam Bulan Purnama 

Kegiatan tersebut akan digelar pada Hari Rabu tanggal 22 Mei 2024 di Sendratari Arjuna Wiwaha.

5. Jambore Harley Davidson 

Kegiatan Jambore Harley Davidson akan digelar pada Hari Sabtu - Minggu tanggal 25 - 25 Mei 2024 di Balai Kota Among Tani.

6. Pameran Cagar Budaya Karya Seni dan Pusaka Nusantara

Kegiatan itu akan digelar pada hari Kamis tanggal 30 Mei 2024 di Graha Pancasila Balai Kota Among Tani Kota Batu.

Itulah jadwal dan lokasi Event tahunan di Bulan Mei Kota Wisata Batu Provinsi Jawa Timur. Jangan sampai melewatkan event spektakuler tersebut.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
gaada
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut