get app
inews
Aa Text
Read Next : Manfaat dan Tips Tidur Sejenak di Siang Hari yang Berkualitas

Inilah 6 Manfaat Air Cucian Beras untuk Wajah, Salah Satunya Bisa Mencerahkan Wajah

Sabtu, 22 Oktober 2022 | 22:09 WIB
header img
Ilustrasi manfaat air cucian beras untuk wajah (okezone.com)

BATU, iNews.id - Siapa yang tidak ingin mendapatkan kulit wajah yang sehat dan bersinar? Pasti semua orang mendambakannya, apalagi perempuan. Salah satu cara untuk mendapatkannya adalah dengan menggunakan air cucian beras yang ternyata kaya manfaat untuk wajah.

Penampilan wajah yang sehat, halus, dan bersinar pasti menjadi idaman bagi semua wanita, karena dengan kondisi wajah yang sehat mampu menigkatkan rasa percaya diri dalam diri seseorang.

Beragam perawatan yang bisa dilakukan untuk mendapatkan kulit wajah yang sehat, lembut, dan bersinar. Bisa dengan cara perawatan ke klinik kecantikan dan bisa juga dari perawatan di rumah dengan menggunakan bahan alami yang ada di rumah.

Salah satu perawatan untuk menghasilkan kulit wajah yang halus, sehat, dan bersinar adalah dengan rutin menggunakan air cucian beras untuk dijadikan masker wajah.

Diketahui, air cucian beras ini sangat bermanfaat untuk kulit wajah dan mampu membuat kulit wajah tampa sehat, bersih, dan bersinar.

Air beras ialah air bertepung yang tersisa sesudah nasi dimasak atau dibiarkan meresap. Air beras tidak mahal untuk dibuat di dalam rumah dan dalam beberapa kasus tidak memberi dampak dan merasakan manfaat air cucian berat untuk wajah.

Maka dari itu, banyak yang mencoba sebagai bagian dari rutinitas perawatan kulit.

Berikut manfaat air cucian beras untuk kecantikan kulit wajah diantarany sebagai berikut :

1. Mencerahkan Kulit Wajah

Kegunaan air cucian beras untuk wajah bisa mencerahkan kulit atau mengurangi bintik hitam. Kenyataannya, banyak produk komersial termasuk sabun, toner, dan krim mengandung air beras.

2. Wajah Lebih Halus dan Bersinar

Kamu dapat tuangkan sedikit air cucian beras ke atas kapan dan pijat-pijat wajah.Lalu, biarkan air cucian itu jadi kering di kulit.

Untuk rasakan kegunaan air cucian beras untuk wajah dengan maksimal, kamu bisa lakukan beberapa kali dalam seminggu.

3. Mencegah Timbulnya Jerawat

Kegunaan air cucian beras untuk wajah baik untuk mencegah jerawat.

Air cucian beras bisa menolong mengurangi kemerahan dan melakukan tindakan sebagai astringent yang hendak menolong mencegah timbulnya jerawat baru.

4. Atasi Kulit Terbakar Karena Sinar Matahari

Kegunaan air cucian beras untuk wajah yang selanjutnya, yakni bisa menolong mengurangi peradangan dan kemerahan karena wajah terbakar sinar matahari.

Kamu dapat mengoleskan air cucian beras di wajah yang terbakar karena sinar matahari memakai kapas.

5. Kulit Wajah Berminyak

Kegunaan air cucian beras untuk wajah bisa mengencangkan pori-pori dan mengencangkan kulit bila dipakai di kulit berminyak.

Caranya ialah oleskan air beras dengan kapas hingga bisa membantu hilangkan bintik di kulit yang paling berminyak.

6. Mengencangkan Kulit Wajah

Kegunaan air cucian beras untuk wajah setelah itu membantu mengencangkan kulit, mengecilkan pori-pori dan menjaga wajah tetap halus.

Air cucian beras bisa dipakai sebagai toner. Langkah ini cukup tuangkan sedikit ke atas kapas dan oleskan ke wajah.

Editor : Bayu Pratama

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut