get app
inews
Aa Read Next : DItargetkan, Pembangunan Pasar Induk Kota Batu Selesai Tahun Ini

7 Artis Wanita Jawa Timur Tercantik dan Berprestasi, Simak Yuk!

Rabu, 23 November 2022 | 09:13 WIB
header img
Artis Wanita Jawa Timur Tercantik dan Berprestasi. (okezone.com)

BATU, iNews.id - Indonesia merupakan salah satu negara yang menghasilkan artis cantik dan berprestasi. Bahkan Indonesia sering mencetak artis yang karyanya sampai mendunia. Salah satunya artis wanita Jawa Timur tercantik dan berprestasi yang banyal di idolakan oleh banyak orang.

Indonesia memiliki artis wanita Jawa Timur yang sukses dan hebat. Banyak penyanyi, musisi, artis wanita Jawa Timur yang karyanya mendunia. Tidak hanya penyanyi dangdut, musisi lagu pop, dan pencipta lagu juga banyak lahir dari Jawa Timur.

Artis wanita Jawa Timur ini tidak hanya sukses sebagai musisi, bahkan beberapa dari mereka memiliki usaha di bidang musik dan sanggup mendongkrak harta kekayaannya. Ingin tahu siapa saja ? Baca berita di bawah ini.

7 Artis Wanita Jawa Timur Tercantik dan Berprestasi

1. Ita Purnamasari

Siapa tidak mengenal salah seorang penyanyi senior, Ita Purnamasari, lahir di Surabaya, Jawa Timur. Pemilik nama lengkap Ita Diah Purnamasari ini populer lewat lagu Cintaku Padamu pada tahun 1992.

Dia mempunyai ciri khas yakni tahi lalat di bawah matanya. Kecantikannya sejak muda sampai sekarang tidak berubah, tubuh mungilnya ini menjadi ciri khas dengan rambut dirumbai indah.

Ita Purnamasari sempat bergabung di grup vokal Tiga Dara bersama Paramitha Rusady dan Silvana Herman. Ia menikah dengan pencipta lagu Dwiki Dharmawan di tahun 1995. Keduanya mempunyai seorang anak yang diberi nama Muhammad Fernanda Dharmawan.

2. Inul Daratista

Sudah tidak asing lagi di telinga, suara dari artis perempuan Jawa timur, Inul Daratista selalu mewarnai dunia musik dangdut tanah air. Terkenal dengan goyang ngebornya yang sempat kontrofersi, Inul kini sukses di dunia keartisan dengan mempunyai rumah mewah, mobil mewah, dan usaha karaoke yang diberi nama Inul Vista.

Usahanya itu tidak main-main, tersebar hampir di semua pelosok negeri. Wanita kelahiran Pasuruan, Jawa Timur ini belakangan sibuk menjadi juri ajang pencari bakat di salah satu stasiun televisi.

Editor : Supriyono

Follow Berita iNews Batu di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut