KOTA BATU, Batu.iNews.id – Angka pensiun di lingkungan Pemerintah Kota atau Pemkot Batu terus menunjukkan tren signifikan. Sepanjang 2024, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Batu mencatat ada 130 pegawai yang memasuki masa purna tugas, dengan mayoritas berasal dari tenaga pendidik.
Kepala BKPSDM Kota Batu, Santi Restuningsasi, mengungkapkan jika sektor pendidikan masih menjadi penyumbang terbesar angka pensiun di daerah tersebut.
“Tahun ini jumlah pegawai yang pensiun mencapai 130 orang, dengan guru menjadi kelompok yang mendominasi,” ujar Santi, Jumat (6/12/2024).
Untuk 2025, jumlah pegawai yang pensiun diperkirakan tak jauh berbeda, sekitar 103 orang. Santi menjelaskan, data ini diambil berdasarkan batas usia pensiun (BUP) dan pengajuan SK pensiun yang telah diterima BKPSDM.
“Setiap tahun angkanya memang fluktuatif. Misalnya, pada 2021 jumlahnya 95 orang, naik jadi 103 orang di 2022, tapi turun lagi di 2023 dengan 83 pegawai pensiun,” paparnya.
Hingga saat ini, jumlah ASN di Pemkot Batu tercatat sebanyak 3.233 orang, didukung oleh 1.756 pegawai non-ASN. Untuk mengisi kekosongan akibat pensiun, Pemkot Batu telah menggelar seleksi CPNS baru-baru ini, dengan kuota yang disesuaikan kebutuhan prioritas masing-masing instansi.
Namun, Santi mengingatkan bahwa rekrutmen pegawai baru ke depannya akan lebih selektif. Pasalnya, belanja pegawai Pemkot Batu masih melebihi batas maksimal yang ditetapkan, yakni 33 persen dari anggaran, di atas ketentuan maksimal 30 persen.
“Karena itu, rekrutmen akan diminimalkan. Pemerintah juga sudah banyak memanfaatkan digitalisasi perangkat untuk meningkatkan efisiensi kinerja,” jelasnya.
Dengan langkah ini, Pemkot Batu berharap mampu menekan belanja pegawai hingga batas ideal pada 2027 mendatang, sekaligus menjaga keberlanjutan layanan publik di tengah dinamika jumlah pegawai.
Editor : Ryan Haryanto