BATU, iNews.id - Tak banyak yang tahu akan manfaat kedondong bagi kesehatan.
Buah asam nan kecut ini kerap disantap sebagai isian dari rujak. Selain itu, kedondong juga sering dijadikan jus yang kemudian dicampur dengan kiamboy-plum kering yang manis dan asin.
Kedondong merupakan tanaman tropis yang sangat cocok tumbuh di iklim Indonesia. Maka tak heran, jika kedondong dapat dengan mudah kita temukan. Terutama memasuki Maret hingga Mei, menjadi musim yang tepat untuk berburu kedondong.
Daripada hanya menikmati rasanya saja, ketahui juga manfaat kesehatan dari makan kedondong sebagai berikut:
1. Kedondong bermanfaat untuk daya tahan tubuh
Kedondong kaya akan vitamin C yang membantu menjaga daya tahan tubuh. Tak hanya itu, buah hijau ini juga memiliki unsur pembentuk sukrosa yang penting untuk vitality dan imunitas.
2. Merawat fungsi kerja mata
Layaknya wortel, kedondong juga kaya akan vitamin A. Kedondong punya manfaat baik bagi retina dalam menerima gambar-gambar, yang kemudian dialirkan ke otak sehingga kita dapat dengan jelas melihat suatu benda.
Editor : Bayu Pratama
Artikel Terkait