BATU, Batu.iNews.id – Hujan deras yang mengguyur Kota Batu pada Senin sore (19/5/2025) menyebabkan Sungai Paron di Desa Bumiaji, Kecamatan Bumiaji, meluap hingga memicu banjir luapan.
Air menggenangi jalan raya dan sejumlah area pemukiman warga akibat meningkatnya debit air dan tersumbatnya aliran irigasi oleh tumpukan sampah.
Plt. Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Kota Batu, Arif Purwanto, mengatakan kejadian mulai dilaporkan sekitar pukul 15.00 WIB.
“Ada luapan air karena di atas hujan. Sekitar pukul 15.00, yakni Sungai Paron masuk Dusun Banaran,” ujarnya.
Menurut laporan Pusdalops BPBD, intensitas hujan tinggi menyebabkan debit Sungai Paron meningkat drastis. Aliran sungai yang tersumbat oleh sampah, termasuk bambu, membuat air meluber ke jalan-jalan di sekitar Dusun Banaran.
Video amatir yang beredar menunjukkan aliran deras menggenangi akses jalan warga dan membawa material lumpur serta sampah.
“Sudah ada penanganan bersama warga dan sudah dilakukan penyemprotan oleh Damkar Kota Batu untuk membersihkan material serta lumpur di jalan,” jelas Arif.
Ia menambahkan, dampak banjir hanya menjangkau salah satu garasi rumah warga, dan tidak ada laporan korban jiwa.
Banjir mulai surut sekitar pukul 17.30 WIB. BPBD bersama Damkar, personel TNI-Polri, perangkat desa, relawan, dan Agen Bencana Jatim terlibat dalam penanganan cepat di lokasi.
Sebagai langkah antisipasi ke depan, Arif mengimbau warga agar tidak membuang sampah ke sungai demi mencegah penyumbatan aliran air saat hujan deras.
Editor : Ryan Haryanto
Artikel Terkait