BATU, iNews.id - Apa Anda punya teman yang selalu merasa benar? Ya, tentu saja hal tersebut melelahkan. Pasalnya argumen yang Anda lontarkan dari mereka selalu saja ada balasannya. Hingga Anda skakmat, barulah ia akan berhenti membalas argumen Anda. Jangan khawatir, ada tips menghadapi teman yang selalu merasa benar dengan tenang dan santai
Sadarkah Anda teman yang cenderung merasa selalu benar itu karena dia sedang menutupi ketakutan akan kesalahan ia? Pada akhirnya, ketakutan itu mendorong dia untuk melakukan semua cara supaya menang dalam setiap perdebatan.
6 Tips Menghadapi Teman yang Merasa Benar
Berikut enam tips saat menghadapi teman Anda yang selalu benar:
1. Fakta sebenarnya lebih baik daripada opini Anda
Opini itu baik, tapi hal tersebut tidak berguna saat Anda berhadapan sama orang yang merasa selalu benar. Meskipun opini yang Anda keluarkan itu benar, itu bukan teknik terbaik saat berdebat dengan mereka.
Cobalah keluarkan fakta-fakta yang tidak dapat disanggah, atau coba tanya fakta ke lawan Anda atas argumen yang mereka keluarkan.
Mungkin dengan Anda menggunakan data yang kuat seperti data statistik atau studi kasus untuk memenangkan argumen Anda. Tetapi, tetap berhati-hati, walaupun dengan banyak data yang benar, lawan Anda tetap dapat merasa ada di puncak.
2. Tetap teguh dan tetap tenang
Penting untuk menjaga kepercayaan diri Anda saat berdebat dengan orang yang selalu merasa benar. Dalam situasi seperti itu, emosi seringkali tidak dapat ditahan dan cenderung dipandang sebagai kelemahan dalam diri Anda.
Orang yang merasa selalu benar akan bangga karena bersikap menjadi sangat rasional. Bersikap teguh penting, tapi menjaga emosi Anda tetap tenang lebih penting dalam situasi seperti ini.
3. Pertimbangkan alternatif
Ilustrasi Perdebatan. (okezone.com)
Karena hanya lawan Anda selalu berpikir mereka benar, bukan berarti membuat Anda berpikir jika mereka selalu salah. Bisa jadi, mereka ada di sisi yang benar. Pertimbangkan sudut pandang mereka sejenak. Mungkinkah mereka betul saat ini?
4. Memberikan bukti setiap ucapan Anda
Seorang yang merasa dirinya selalu benar akan berusaha untuk menyanggah omongan Anda. Pastikan setiap omongan yang Anda ucapkan mempunyai bukti yang jelas. Hal itu akan membuat teman Anda kesusahan untuk menyanggah omongan Anda dan bisa menjadi pertahanan terbaik saat berdebat dengan mereka.
5. Hindari sarkasme
Sarkasme pada umumnya dianggap sebagai humor terendah dan sering digunakan untuk menyakiti atau menghina seorang. Mungkin mudah menggunakan sarkasme saat Anda berdebat, tapi hal tersebut tidak memperkuat Anda dalam perdebatan.
6. Mengalah
Berhenti dan keluarlah dari perdebatan. Simpan energi Anda dan pertahankan semua argumen Anda untuk lain kali. Jangan merasa bodoh karena Anda kalah dalam perbedatan waktu itu sekalipun Anda merasa masih memiliki argumen untuk disampaikan.
Nah itulah tips menghadapi teman yang selalu merasa benar dengan tenang dan santai. Semoga bermanfaat!
Editor : Supriyono
Artikel Terkait