4 Khasiat Buah Sirsak Bagi Kesehatan Kaya Vitamin dan Antioksidan

BATU, iNews.id - Buah sirsak termasuk makanan yang padat nutrisi dengan jumlah serat dan vitamin C yang baik untuk kesehatan. Adapun nutrisi yang terdapat dalam sirsak di antaranya adalah kalori, protein, karbohidrat, serat, vitamin C, kalium, magnesium, dan tiamin.
Buah sirsak mengandung sejumlah kecil senyawa niasin, riboflavin, asam folat, dan zat besi.
Sirsak sudah terbukti bisa membantu mengontrol takaran gula darah dalam beberapa penelitian pada hewan. Salah satu tudi menunjukkan jika pemberian ekstrak sirsak pada tikus dengan diabetes bisa menurunkan kadar gula darah hingga 75 %.
Penelitian lebih lanjut pada manusia masih dibutuhkan untuk membuktikan jika buah sirsak bisa bermanfaat untuk penderita diabetes bila dikombinasikan dengan pola hidup sehat dan aktif.
Banyak manfaat sirsak yang ditawarkan karena kandungan antioksidannya yang tinggi. Ini sebagai senyawa yang mampu melawan radikal bebas.
Sebuah studi tabung reaksi melihat sifat antioksidan dala sirsak dan menemukan jika buah ini mampu secara efektif melindungi dari kerusakan karena radikal bebas.
Tetapi, penelitian selanjutnya dibutuhkan untuk menjelaskan manfaat antioksidan dalam sirsak pada manusia.
Editor : Supriyono