get app
inews
Aa Read Next : 5 Ide Jualan di Bulan Ramadhan yang Paling Laris Bisa Dicoba

5 Ide Bisnis Makanan Kekinian yang Enak dan Menarik Bisa Dicoba!

Minggu, 06 November 2022 | 10:35 WIB
header img
Ide Bisnis Makanan Kekinian. (okezone.com)

3. Corn Dog


Corn Dog. (okezone.com)

Seiring dengan semakin tingginya penonton drama korea di Indonesia, makanan korea sekarang menjadi salah satu yang banyak dicari dan bisa dijadikan sebagai ide bisnis makanan kekinian.

Salah satunya adalah corn dog. Corn dog menjadi salah satu makanan kekinian yang cukup hits karena sering terlihat pada beberapa cuplikan yang ada di drama korea.

Bisnis corn dog ini cukup mudah untuk dijalankan, karena cara membuat yang sangat mudah dan bahan yang digunakan tidak terlalu banyak. Kamu dapat memulai bisnis ini dengan membuat sendiri atau dengan membuka franchise corn dog yang telah memiliki nama yang cukup dikenal.

Terdapat banyak franchise corn dog yang dapat kamu pilih, dengan harga franchise dibawah Rp5 jutaan saja. Harga itu tentunya belum dengan sewa tempat ya!

4. Bento Cake

Ide bisnis makanan kekinian yang sesudah itu dapat kamu coba adalah bento cake. Makanan yang saat ini cukup viral di Indonesia karena keunikan dan dekorasinya yang menarik.

Bento cake sebagai kue bekal dengan ukuran yang kecil sebesar 7-10 cm, yang dikemas dalam tempat atau kotak kecil. Kue ini dihias dengan buttercream warna-warni dan memiliki desain yang menarik bahkan dapat di sesuaikan dengan request.

Modal yang dibutuhkan untuk usaha ini tidak terlalu tinggi, karena ukuran kue yang tidak besar dan kamu dapat membuatnya sesuai dengan pesanan secara online. Tetapi, untuk bisnis ini dibutuhkan kreatifitas yang tinggi untuk membuat hiasan kue menarik perhatian konsumen.

Editor : Supriyono

Follow Berita iNews Batu di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut