Ketua PC PMII Kota Malang, Diky Wahyu Firmansyah mengatakan bahwa Istighotsah Kamisan Awal ini diharapkan dapat menjadi wadah rutin yang mempertemukan kader dan alumni.
"Kami ingin menciptakan dialog yang terbuka antara kader dan senior PMII, sehingga komunikasi yang terbangun bisa membawa manfaat besar, terutama dalam penyelesaian permasalahan yang mendesak. Sinergi antara kader dan alumni sangat diperlukan untuk menjaga kekuatan organisasi kita," ujarnya.
Acara tersebut ditutup dengan sesi ramah tamah yang penuh kebersamaan, di mana peserta berkesempatan untuk saling bertukar pikiran dan pengalaman. Melalui forum tersebut, PMII Kota Malang berharap mampu memperkuat jaringan internal serta memberikan solusi nyata atas isu-isu yang tengah dihadapi.
Dengan terselenggaranya kegiatan ini, PMII dan IKAPMII Kota Malang berkomitmen untuk terus menjaga solidaritas serta meningkatkan keterlibatan alumni dalam upaya mendukung kemajuan organisasi dan masyarakat.
Editor : Ahmad Hilmiddin