2. Menyiapkan Montir yang Dapat Diandalkan
Apabila Anda bukan orang yang mengetahui masalah teknik sepeda motor, tugas kita yang kedua adalah mencari montir yang dapat diandalkan untuk membantu menangani masalah-masalah motor pelanggan. Untuk menghemat biaya pengeluaran pada sumber daya manusia, kita dapat merekrut satu orang yang lebih berpengalaman dengan dua asisten yang masih pemula.
Dengan harapan pemula akan belajar dari montir yang lebih berpengalaman, seiring dengan pertumbuhan bengkel, montir pemula akan memiliki pengalaman yang hampir sama dengan montir yang lebih berpengalaman, sehingga biaya yang akan dikeluarkan untuk biaya SDM akan berimbang bersamaan dengan pertumbuhan bengkel yang dimiliki.
3. Mencari Tahu Informasi Pemasok Suku Cadang
Mencari supplier yang dapat memasok semua kebutuhan suku cadang pada bengkel yang kita miliki. Mendapatkan supplier sangatlah penting, mengingat pelayanan yang diberikan tidak hanya layanan servis, melainkan jual suku cadang juga.
Dengan memilih supplier yang menjual harga dengan margin kompetitif, kita akan mendapatkan banyak keuntungan. Misalnya, kita dapat menjual sedikit lebih murah dengan harga di bawah harga pasar sebagai langkah promosi agar orang dapat mengingat dan kembali ke bengkel kita.
Editor : Bayu Pratama
Artikel Terkait