Cara Mematikan Komputer Otomatis dengan Command prompt
Cara terakhir untuk mematikan komputer Anda secara otomatis dengan menggunakan Command prompt. Command prompt (CMD) ialah fitur yang dapat digunakan untuk memberikan perintah yang akan dijalankan oleh OS Windows.
Untuk menggunakan cara ini, pertama-tama Anda tekan tombol Windows + R. Kemudian ketik cmd lalu tekan Enter. Jendela Command prompt akan terbuka.Lalu ketik perintah berikut : shutdown -s -t XXXX. XXXX berapa detik yang ingin Anda gunakan sampai komputer akan mati sendiri secara otomatis.
Misalnya, bila Anda ingin komputer Anda mati dalam waktu 2 jam kedepan, Anda bisa mengganti XXXX itu dengan angka 7200.
Karena itu command yang Anda tulis pada Command prompt adalah shutdown -s -t 7200. Apabila sudah, tekan Enter. Nantinya, secara otomatis komputer Anda akan shutdown dalam 2 jam ke depan.
Cukup sekian tips bagaimana mematikan komputer Anda secara otomatis. Ingat, bila komputer Anda hidup seharian sama dengan pemborosan listrik. Selamat mencoba!
Editor : Supriyono
Artikel Terkait