BATU, iNews.id - iPhone memang sulit mempertahankan baterainya. Dan salah satu penyebabnya adalah bagaimana Anda men-charge iPhone Anda.
Beberapa kesalahan charging berikut ini bisa merusak iPhone Anda dan untuk itu, sebaiknya dihindari.
1. Anda men-charge iPhone hingga 100%
Apakah Anda mulai khawatir jika baterai iPhone Anda berada di bawah 90%? Mulai sekarang Anda harus lebih bersantai karena men-charge iPhone hingga 100% bukanlah cara yang efektif untuk mempertahankan baterai Anda. Bahkan, para ahli menyarankan membiarkan iPhone Anda dalam keadaan 30% hingga 80% penuh. Pada keadaan ini, iPhone lebih mudah digunakan dan lebih efisien.
Jadi, hentikan kebiasan men-charge di malam hari dan lebih baik men-charge sedikit demi sedikit sepanjang hari.
2. Membiarkan iPhone Anda mati
Baterai ion lithium mudah habis ketika berada pada power yang sangat rendah, jadi Anda sebisa mungkin harus menghindari peringatan ‘low batttery’. Baterai yang dibiarkan kosong akan membuatnya cepat rusak. Namun, Anda disarankan membiarkan baterai habis sepenuhnya setiap satu atau dua bulan untuk ‘mengkalibrasi’ pengukur baterai (battery gauge).
Editor : Bayu Pratama
Artikel Terkait