Pahami 3 Cara Mematikan Mesin EDC BCA Dengan Mudah dan Benar

bayu pratama
Ilustrasi Mesin EDC BCA. (okezone.com)

BATU, iNews.id - Apa itu Electronic Data Capture? EDC atau Electronic Data Capture umumnya sering kita jumpai di kasir saat melakukan pembayaran. Mengutip dari midtrans.com, EDC sebagai mesin penerima pembayaran dari bank. Inilah cara untuk mematikan mesin EDC BCA dengan benar.

Mesin ini bisa digunakan untuk pembayaran dengan kartu debit, kartu kredit, dan e-wallet. Pembayaran pada EDC bisa digunakan untuk berbagai bank. Tetapi, pembeli akan terkena biaya admin jika bank yang digunakan berbeda dengan mesin EDC.

Salah satu mesin EDC yang sering digunakan untuk pembayaran ialah mesin milik BCA. EDC BCA menerima pembayaran dari BCA Card, Visa, Mastercard, JCB, UnionPay, Amex, Debit BCA, Debit GPN, Flazz, dan QR Code.

Selainnya beragam pembayaran yang dapat diterima, BCA menawarkan gratis biaya sewa EDC untuk merchant baru. Jika kamu tertarik untuk menggunakan EDC BCA pada usahamu, baca penjelasan berikut mengenai cara pengoperasian mesin EDC BCA.

Cara Mematikan Mesin EDC BCA 

Cara mematikan mesin EDC BCA ada beberapa cara tergantung tipe mesin yang kamu gunakan. Mesin EDC BCA ada 3 tipe yaitu tipe Ingenico, tipe Move, dan tipe Castles. Mengutip dari bca.co.id, berikut cara yang bisa kamu lakukan untuk mematikan mesin EDC BCA.

1. Mematikan Mesin EDC BCA Tipe Ingenico

Pada tipe Ingenico ada tombol merah, kuning, hijau di bawah tombol angka. Untuk mematikan mesin kamu cukup tekan tombol kuning dan titik, yang ada di atas tombol hijau, secara bersamaan.

2. Mematikan Mesin EDC BCA Tipe Move


Ilustrasi Mesin EDC BCA. (okezone.com)

Tipe Move mempunyai susunan tombol yang lain. Tombol merah, kuning, dan hijau ada di samping kanan tombol angka. Tekan tombol kuning dan titik, yang ada di sebelah kiri tombol hijau, secara bersamaan.

3. Mematikan Mesin EDC BCA Tipe Castles

Berbeda dengan 2 tipe awalnya, tipe Castles memiliki beberapa tombol yang lain namun susunannya sama dengan tipe Move. untuk mematikan mesin, kamu bisa menekan tombol kuning dan pagar, yang ada di sebelah kiri tombol hijau, secara bertepatan.

Demikian ulasan mengenai cara mematikan mesin EDC BCA dengan benar dan mudah. Semoga bermanfaat!

Editor : Supriyono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network