Ketahui Cara Mengetahui OS Android, Dijamin Sangat Aman!

Dean Ismail
Cara Mengetahui OS Android. (okezone.com)

BATU, iNews.id - Mengetahui dengan tepat versi sistem operasi Android yang ada di perangkat bisa penting karena beberapa alasan. Misalnya, untuk mengecek apakah ada versi terbaru dari perangkat lunak yang tersedia, maka harus mencari tahu dulu versi terkini dari perangkat lunak yang ada di HP Kakak.

Selain itu, jika menghubungi service center dari brand Android, mungkin menanyakan kerusakan atau permasalahan lain, biasanya pihak service center perlu tahu versi OS Android Kakak untuk membantu menyelesaikan masalah atau kendala yang terjadi.

Cara Mengetahui OS Android

1. Langkah-Langkah Mengetahui OS Android

Apapun merk dan tipe dari Android yang Kakak gunakan, cara mengetahui OS Android hanya bisa dilakukan dengan satu cara berikut:

  • Buka menu "Settings" atau "Pengaturan".
  • Scroll ke bawah sampai Kakak menemukan "About Phone" / "About Device" / “Tentang Ponsel”.
  • Selanjutnya pilih "Software Information", dan informasi lengkap mengenai Android Kakak akan langsung ditampilkan termasuk OS Android.

Tapi, cara di atas hanya bisa menampilkan nomor versi ya, bukan nama kode, misalnya "Android 6.0" bukan "Android 6.0 Marshmallow". Kakak perlu mencari tahu sendiri daftar nama kode Android jika Kakak ingin mengetahui nama kode yang terkait dengan versi tersebut. Berikut daftarnya:

  • Android 8.0 – 8.1 (Oreo)
  • Android 7.0 (Nougat)
  • Android 6.0 (Marshmallow)
  • Android 5.0 – 5.1.1 (Lollipop)
  • Android 4.4 – 4.4.4 (Kit Kat)
  • Android 4.1 – 4.3.1 (Jelly Bean)
  • Android 4.0 – 4.0.4 (Ice Cream Sandwich)
  • Android 3.0 – 3.2.6 (Honeycomb)
  • Android 2.3 – 2.3.7 (Gingerbread)
  • Android 2.2 – 2.2.3 (Froyo)
  • Android 2.0 – 2.1 (Eclair)
  • Android 1.6 (Donut)
  • Android 1.5 (Cupcake)


Editor : Supriyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network