get app
inews
Aa Text
Read Next : Dijamin Ampuh, Ini 8 Cara Memanjangkan Rambut Dengan Cepat

Rambut Mengembang? Begini Cara Alami Meluruskannya

Minggu, 21 Agustus 2022 | 16:34 WIB
header img
Ilustrasi (Foto: Okezone/Istimewa)
  • Pakai Pembungkus Rambut

Membungkus rambut tanpa alat pemanas lebih efektif untuk semua jenis rambut. Anda bisa mendapatkan tutorial membungkus rambut di Youtube.

Cara meluruskan rambut ini bisa berbeda tergantung tekstur dan panjang rambut. Anda membutuhkan jepit rambut panjang, syal, atau sorban dari kain satin untuk membungkus rambut.

Cobalah untuk menggunakan membungkus rambut ketika malam hari. Anda membutuhkan jepit untuk menguatkan pembungkus di sisi kepala.

  • Pakai Rol Plastik

Rol plastik berukuran besar cukup untuk memuat rambut panjang dan tebal. Cobalah untuk memakai plastik untuk menutupi rambut setelah keramas.

Jenis rol ini bisa dipakai selama 4 jam atau ketika tidur. Cobalah untuk menonton tutorial di Youtube untuk memakai rol plastik sebagai pelurus rambut.

  • Pakai Produk Pelurus Rambut

Cobalah untuk memakai sampo, kondisioner, dan perawatan pelurus rambut. Perawatan kecantikan ini bisa mengubah rambut yang sebelumnya mengembang, menjadi lurus. Selesai keramas, cobalah untuk memakai serum ketika rambut masih basah.

Cara Meluruskan Rambut yang Mengembang

Rambut mengembang mudah kusut karena jenis rambut ini terlalu kering. Ada berbagai cara untuk meluruskan rambut mengembang. Berikut tips meluruskan rambut mengembang, supaya tetap sehat:

  • Memakai Cuka Apel

Mengutip dari hellosehat.com, cuka apel bisa menyeimbangkan tingkat keasaman rambut sekitar 4,5 sampai 5,5. PH rambut tinggi berdampak pada rambut yang mengembang. Pemakaian cuka apel setelah keramas bisa menyeimbangkan kadar pH dalam rambut.

  • Memakai Masker Rambut

Masker rambut bermanfaat untuk memberi nutrisi untuk rambut mengembang. Anda bisa membuat masker rambut secara alami memakai minyak kelapa, buah alpukat dan putih telur.

Bahan-bahan alami diatas mengandung vitamin A dan vitamin E, berfungsi untuk meluruskan rambut. Sedangkan putih telur membuat rambut mengembang lebih berkilau.

Editor : Bayu Pratama

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut