get app
inews
Aa Read Next : 5 Cara Hidup Sehat yang Tidak Disadari Banyak Orang

10 Kebiasaan Sehat Agar Tidur Jadi Nyenyak dan Terjaga

Sabtu, 29 Oktober 2022 | 15:29 WIB
header img
Kebiasaan Sehat Agar Tidur Jadi Nyenyak. (okezone.com)

BATU, iNews.id - Mendapatkan waktu tidur yang sehat berperan penting untuk kesehatan secara menyeluruh. Melakukan kebiasaan sehat agar tidur nyenyak dan terjaga adalah kunci untuk mendapatkan tidur berkualitas.

Orang dewasa disarankan untuk tidur 7-9 jam setiap malam. Kualitas tidur yang buruk membuat seseorang mudah merasa lelah dan tidak mampu berkonsentrasi saat beraktivitas.

Dalam kasus yang lebih parah, kurang tidur dapat menyebabkan penambahan berat badan, tekanan darah tinggi, dan menurunnya sistem kekebalan tubuh.

Faktanya, apa yang dilakukan sebelum tidur sering kali berpengaruh pada kualitas tidur. Karena itu, penting untuk memeriksa sleep hygiene Anda. Mengutip berbagai sumber, berikut adalah 10 kebiasaan tidur yang sehat untuk membantu Anda mendapatkan tidur yang nyenyak.

10 Kebiasaan Sehat Agar Tidur Jadi Nyenyak dan Terjaga

1. Ciptakan kamar tidur yang nyaman

Cobalah bangun suasana yang nyaman agar minim gangguan saat tidur. Pastikan kamar tidur Anda tenang, gelap, santai, dan pada suhu udara yang tepat. Suhu udara 19 derajat Celcius disebut ideal untuk tidur.

2. Tidur teratur setiap hari

Cobalah untuk tidur dan bangun pada waktu yang sama setiap hari. Ini akan membantu sinkronisasi jam internal tubuh dan peningkatan kualitas tidur.

3. Olahraga setiap hari

Olahraga setiap pagi bisa membantu meningkatkan kualitas tidur dengan membantu Anda tertidur lebih cepat dan nyenyak.

4. Jernihkan pikiran sebelum tidur

Perasaan stres, kekhawatiran, frustrasi sepanjang hari akan membuat Anda sulit untuk mendapatkan tidur malam yang baik. Cobalah untuk membuat ritual sebelum tidur yang bisa menenangkan Anda. Contohnya seperti mendengarkan musik yang tenang.

Editor : Supriyono

Follow Berita iNews Batu di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut