get app
inews
Aa Read Next : 3+ Cara Mengetahui HP Android Sudah di Root atau Belum

4+ Cara Format SD Card di Perangkat Android Mudah dan Aman

Kamis, 08 Desember 2022 | 20:37 WIB
header img
Cara Format SD Card di Perangkat Android. (okezone.com)

Cara Format SD Card. (okezone.com)

3. Erase SD Card

Aplikasi ini juga akan membantu Kakak dalam melakukan format SD Card di Android dengan mudah. Bahkan aplikasi mampu mengatasi media penyimpanan yang bermasalah. Cara penggunaan aplikasi ini sangat gampang. Berikut caranya:

  • Pertama download dan install terlebih dahulu aplikasi tersebut di Play Store.
  • Setelah terpasang, silahkan jalankan aplikasi tersebut.
  • Pilih SD Card yang akan Kakak lakukan format.
  • Setelah itu klik tombol Erase SD Card.

4. Format Memakai Komputer

Apabila semua metode di atas masih, cara format SD Card di Android selanjutnya adalah dengan melakukan format menggunakan perangkat komputer. Berikut caranya:

  • Sambung SD Card ke komputer dengan memakai Slot SD Card yang tersedia di komputer, atau bisa juga dengan cara lainnya.
  • Buka menu start dan pilih komputer.
  • Silahkan klik kanan di SD Card yang akan Kakak hapus lalu klik format.
  • Nantinya akan tampil jendela format.
  • Pada opsi Capacity dan Allocation Unit Size, biarkan sesuai dengan bawaanya.
  • Agar format dilakukan dengan cepat, centang opsi Quick Format pada bagian format option. Sayangnya, opsi ini akan memformat SD Card tanpa memeriksa galat perangkat keras terlebih dahulu. Apabila Kakak merasa terdapat masalah di SD Card, silahkan unchecklist opsi ini.
  • Klik start supaya proses format seger berjalan.
  • Silahkan tunggu beberapa saat sampai selesai.
  • Terakhir tekan OK jika format sudah selesai dilakukan. Nantinya SD Card akan kembali kosong.

Cara format SD Card di Android tidak sesulit yang dibayangkan, bahkan tidak satu jam SD Card di ponsel Kakak sudah kosong kembali. Silahkan Kakak pilih salah satu metode di atas, namun disarankan gunakan fitur bawaan terlebih dahulu, kalau belum bisa pakai metode di bawahnya lagi sampai bisa. Semoga berguna dan bermanfaat!

Editor : Supriyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut