BATU, iNews.id - Seperti kita ketahui, sendi ini adalah organ yang menghubungkan dua tulang pada tubuh. Keberadaan sendi membuat tubuh jadi elastis kak. Oleh karena itu, ketahui cara menjaga kesehatan sendi agar fit sampai tua.
Karena perannya yang sangat besar ini, tentu saja kesehatan sendi harus dijaga dengan baik. Kalau sendi Kakak sehat, sudah tentu tubuh akan tetap nyaman saat digunakan untuk menengok, berjalan, membungkuk, dan beraktivitas lainnya.
4 Cara Menjaga Kesehatan Sendi Sesuai Anjuran Dokter
Sendi dan tulang merupakan bagian dari sistem gerak atau muskuloskeletal. Pada bagian dalam sendi ini biasanya terdapat cairan sinovium dan tulang rawan. Keberadaannya berperan sebagai bantalan untuk meminimalisir gesekan pada tulang.
Bantalan ini sendiri akan semakin menipis seiring dengan bertambahnya usia. Karena itulah ada beberapa cara yang bisa Kakak lakukan untuk mengantisipasi kerusakan pada bantalan ini. Penasaran apa saja? Ini dia cara-caranya:
1. Menjaga Berat Badan
Ada banyak cara yang bisa Kakak lakukan agar terhindar dari resiko kerusakan sendi. Namun, yang paling utama adalah menjaga berat badan Kakak sendiri. Banyak yang menyepelekan hal ini, padahal resiko yang ditimbulkannya sangatlah besar.
Bobot badan yang terlalu berat bisa memicu terjadinya tahanan beban yang terlalu besar pada organ pinggul, lutut dan punggung.
Semakin tinggi bobot badan Kakak, semakin besar juga potensi kerusakan sendi yang akan terjadi pada tubuh. Karenanya wajib bagi kita semua untuk menjaga berat badan tetap ideal.
2. Jangan Duduk Terlalu Lama
Cara lain yang bisa Kakak lakukan adalah jangan duduk terlalu lama. Kalau kayak duduk terlalu lama, tentu saja persendian akan menjadi kaku. Jika dilakukan dalam jangka waktu yang panjang, secara otomatis hal ini akan mengganggu kesehatan sendi itu sendiri.
Sebaiknya imbangi aktivitas Kakak dengan bergerak secara konsisten, meskipun hanya beberapa menit saja. Selain membuat sendi tetap lentur, Kebiasaan ini bisa menghindarkan Kakak dari resiko penyakit lain yang tidak kalah berbahaya seperti contohnya ambeien.
3. Konsumsi Makanan Bergizi
Cara menjaga kesehatan sendi selanjutnya adalah dengan rajin mengkonsumsi makanan bergizi. Jenis kandungan yang sangat berkhasiat untuk menjaga persendian adalah seperti vitamin D, vitamin C, protein, kalsium, asam lemak, dan antioksidan.
Adapun zat-zat tersebut bisa Kakak dapatkan dari berbagai jenis makanan. Contohnya adalah seperti produk olahan susu, kacang-kacangan, buah dan sayur, ikan, minyak zaitun, teh hijau, dan berbagai jenis biji-bijian utuh yang banyak tersedia di pasaran saat ini.
Cara Menjaga Kesehatan Sendi. (okezone.com)
4. Jangan Merokok
Hal lain yang tidak kalah penting untuk Kakak lakukan adalah menghindari rokok. Berdasarkan sebuah riset yang dilakukan, berbagai kandungan dan zat yang ada pada rokok berdampak besar terhadap kesehatan persendian tubuh kak.
Konsumsi rokok berlebih juga bisa memicu terjadinya osteoporosis. Kalau sudah sampai pada titik ini, tentu terapi yang nantinya dilakukan akan sangat memakan waktu.
Bahkan kalau sudah parah, konsumsi rokok ini juga bisa menyebabkan terjadinya bursitis, nyeri pinggang, tendinitis, dan bahkan rheumatoid arthritis.
5. Olahraga Secara Teratur
Hal lain yang tidak kalah penting untuk Kakak lakukan adalah berolahraga secara teratur. Olahraga dengan teratur ternyata bisa meminimalisir resiko pembengkakan pada sendi. Namun, pastikan juga untuk melakukan olahraga yang ringan-ringan saja.
Lakukan semua cara menjaga kesehatan sendi di atas untuk kualitas hidup yang baik hingga tua. Agar hasilnya lebih maksimal, Kakak juga bisa berkonsultasi dengan dokter ahli di bidang sendi untuk menghindari resiko lain yang tidak kalah berbahaya. Semoga berguna dan bermanfaat ya guys!
Editor : Supriyono