BATU, iNews.id - Penyebab hp panas ada beberapa, kondisi lingkungan dan penggunaan berlebihan sering jadi penyebab utamanya. Panas dapat membuat hp cepat rusak. Memaksakan penggunaan hp saat kondisinya memanas berpengaruh buruk pada unitnya tersebut.
Jika ponsel Anda panas setelah pemakaian beberapa jam itu masih wajar. Tetapi bila hp cepat panas walaupun hanya dipakai sesaat, kamu harus cari tahu apa penyebabnya. Berikut 9 penyebab hp cepat dan cara mengatasinya.
Penyebab Hp Cepat Panas
1. Sinyal Selular Lemah
Saat sinyal provider lemah, hp Anda akan bekerja sangat keras untuk mencari sinyal. Ini adalah penyebab hp cepat panas. Bahkan juga saat tidak dipakai, ponsel terus menerus mencari sinyal sehingga temperatur perangkat semakin tinggi dan baterai cepat habis.
Untuk mengatasinya, cukup matikan sinyal selular. Hubungkan hp ke WiFi agar internet lebih lancar. Disamping itu, beban hp berkurang untuk mencari sinyal.
2. Baterai Bermasalah
Saat kinerja baterai menurun, daya baterai akan cepat bocor. Ini menyebabkan baterai cepat habis. Disamping itu, baterai bocor membuat hp cepat panas.
Bila masalahnya berada di baterai, bagian hp yang cepat panas berada di bagian baterai atau bodi belakang. Permasalahan baterai benar-benar serius. Banyak kasus hp meletus karena masalah pada baterai.
3. Bug pada Sistem Operasi
Penyebab hp cepat panas adalah karena ada bug pada OS atau Operating Sistem. Bug pada OS dapat membuat konsumsi daya melebihi batas normal. Bug membuat fitur dan aplikasi bawaan bekerja terus menerus di latar belakang.
Konfigurasi yang tidak optimal karena bug membuat baterai cepat terkuras dan hp cepat panas. Solusi untuk memperbaikinya cukup dengan update sistem operasi.
Editor : Supriyono
Artikel Terkait