Cara Bisnis Travel Dengan Modal yang Sedikit untuk Pemula

Supriyono
Ilustrasi agen travel (sindonews.com)

BATU, iNews.id - Melihat kondisi pariwisata yang perlahan membaik, bisnis tour travel juga semakin diminati.

Usaha penyedia jasa biro perjalanan atau bisnis travel agent saat ini menjadi peluang usaha yang menarik dan menjanjikan untuk dijalankan saat ini. Semakin tingginya kesibukan seseorang, akan menjadikan perjalanan wisata atau berlibur menjadi sebuah kebutuhan yang dilakukan untuk menjadi tempat healing dari kepenatan sehari-hari.

Bagi kalian yang tinggal di wilayah yang memiliki banyak tujuan wisata, berbisnis travel akan sangat membuka peluang yang besar. Tidak banyak yang menyadari bahwa memulai bisnis travel tour dapat dimulai dengan modal usaha yang kecil atau minim.

Anda tidak perlu menyiapkan hal-hal yang bersifat administratif ataupun ketersediaan finansial yang lebih. Anda hanya perlu kemauan dan didukung dengan kemampuan untuk mengatur perjalanan, melobi, dan memperbanyak koneksi.

Meskipun begitu, menjalankan bisnis tanpa adanya persiapan yang baik tentu akan membuat bisnis Anda tidak berjalan dengan lancar. Oleh sebab itu, agar lebih baik persiapannya, berikut beberapa tips memulai bisnis travel tour yang bisa kamu simak dan ikuti!

Tips Memulai Bisnis Travel Tour

1. Lakukan Riset Mendalam

Cara memulai bisnis travel adalah dengan memperdalam pengetahuan mengenai bisnis yang akan Anda pilih.

Anda bisa membaca banyak artikel dan buku mengenai traveling. Dengan riset ini Anda bisa melakukan perbandingan terhadap kompetitor dan melihat peluang yang ada untuk menentukan konsep yang akan Anda bangun.

Apa sih fungsi dari riset pasar dalam memulai bisnis travel yang akan Anda jalani?

Membantu Menentukan Segmen Pasar yang Tepat

Ruang lingkup dari bisnis travel sangatlah luas, mulai dari penjualan tiket, penginapan, perjalanan wisata, dan banyak lagi hal lainnya.

Dengan melakukan riset pasar, Anda bisa menentukan segmen pasar mana yang akan Anda tuju dan yang paling menguntungkan.

Menentukan Lokasi Pasar

Menentukan pasar yang tepat untuk mempromosikan bisnis Anda.

Dengan memilih lokasi yang tepat dalam mempromosikan bisnis online maupun offline, akan membantu pertumbuhan bisnis Anda juga.

Editor : Bayu Pratama

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network