Mekanisme Efek Rumah Kaca yang Diperlukan oleh Manusia

Supriyono
Ilustrasi efek rumah kaca (sindonews.com)

BATU, iNews.id - Mekanisme efek rumah kaca yang normal sebenarnya sangat diperlukan bagi kehidupan di Bumi karena menghangatkan suhu Bumi sehingga nyaman ditinggali. Banyak yang belum memahami bahwa efek rumah kaca secara alami memberikan banyak manfaat bagi manusia.

Apa itu efek rumah kaca?

Efek rumah kaca adalah mekanisme radiasi termal dari permukaan Bumi yang diserap oleh gas rumah kaca kemudian disebarkan ke seluruh permukaan Bumi. Efek yang terasa adalah meningkatnya suhu permukaan Bumi.

Efek ini sangat dipengaruhi oleh konsentrasi gas rumah kaca di atmosfer. Terdapat enam gas rumah kaca yang utama, yaitu:

  1. Ozon
  2. Karbon dioksida
  3. Metana
  4. Nitrogen oksida
  5. Gas fluorinasi (termasuk hidrofluorokarbon, perfluorokarbon, sulfur heksafluorida, dan nitrogen trifluorida)
  6. Uap air

Semakin tinggi konsentrasi gas rumah kaca di atmosfer, efek rumah kaca yang dihasilkan akan semakin tinggi pula. Efek rumah kaca bermanfaat bagi manusia dalam kadar yang pas. Jika efeknya berlebihan, akan timbul dampak negatif bagi kehidupan di Bumi.

Editor : Bayu Pratama

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network