Mekanisme Efek Rumah Kaca yang Diperlukan oleh Manusia

Supriyono
Ilustrasi efek rumah kaca (sindonews.com)

Manfaat efek rumah kaca

Terdapat beberapa manfaat efek rumah kaca bagi manusia yang tidak disadari. Berikut adalah manfaat efek rumah kaca:

1. Menjaga suhu Bumi

Efek rumah kaca menjaga suhu Bumi cukup hangat untuk ditinggali. Tanpa gas rumah kaca, panas Bumi tidak akan bertahan lama di permukaan Bumi dan Bumi akan jauh lebih dingin. Gas rumah kaca membuat suhu Bumi menjadi cukup hangat untuk kehidupan, baik untuk manusia, tumbuhan, dan hewan.

Selain itu, suhu Bumi yang terjaga akibat efek rumah kaca akan membuat tinggi permukaan air laut tetap stabil. Gunung es yang ada di Bumi tetap berdiri tegak dan tidak mencair, namun suhu di belahan Bumi lainnya cukup hangat dan nyaman ditinggali.

2. Menyerap radiasi matahari

Gas rumah kaca memiliki fungsi untuk menghalau dan menyerap radiasi berbahaya dari sinar Matahari. Dengan begitu, radiasi hanya sedikit yang mencapai permukaan Bumi. Sebagian besar radiasi akan dipantulkan kembali ke atmosfer luar agar tidak membahayakan makhluk hidup di Bumi. Gas rumah kaca yang paling signifikan perannya dalam fungsi ini adalah ozon.

Manfaat ini didapatkan dalam kondisi efek rumah kaca yang optimal. Seperti yang sebelumnya telah disebutkan, penting menjaga agak efek rumah kaca ini tidak bertambah karena akan menyebabkan pemanasan global. Jika terjadi terus-menerus, Bumi akan semakin tidak layak untuk ditinggali.

Editor : Bayu Pratama

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network