Kisah Aditya, Bocah 13 Tahun di Kediri Rela Tak Sekolah demi Merawat Kedua Orang Tuanya yang Sakit

Afnan Subagio
Aditya Daiva Ardhani, anak satu-satunya pasangan Priyanto dan Samini, rela tidak sekolah demi merawat kedua orang tuanya yang sakit. Foto: Istimewa

KEDIRI, iNewsBatu.id - Cerita sedih seorang anak berusia 13 tahun di Desa Tiru Kidul, Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri, Jawa Timur yang harus berhenti sekolah karena merawat kedua orang tuanya yang sakit

Setiap hari, Aditya Daiva Ardhani, anak tunggal dari Priyanto dan Samini, menghabiskan waktunya dengan mendorong kursi roda ayahnya ke teras rumah agar bisa mendapat sinar matahari pagi.

Setelah itu, Aditya membersihkan perabotan di rumah yang sederhana. Ibunya, Samini, juga menderita stroke dan vertigo.

"Masih ingin sekolah, tapi sekarang harus membantu orang tua," kata Aditya Daiva Ardhani di rumahnya, pada hari Senin.

Samini telah menderita stroke sejak tahun 2020, sementara Priyanto sakit dalam setahun terakhir. Mereka sekeluarga sebelumnya tinggal di Kota Blitar, tetapi karena penyakit, mereka terpaksa kembali ke Desa Tiru Kidul.

Mereka tinggal di rumah warisan dari ibu Samini, namun kondisinya memprihatinkan karena rusak parah dan tidak terawat.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network