BATU, iNews.id - Memiliki kulit yang sehat adalah dambaan setiap orang. Kulit wajah yang bersih dan sehat dapat diperoleh dengan perawatan yang baik dan benar. Cara merawat kulit wajah yang bersih dan sehat dapat diperoleh dengan dengan menggunakan bahan alami. Tidak semua orang cocok dengan produk yang banyak dijual di pasaran, sehingga perawatan secara alami bisa menjadi salah satu alternatifnya.
Cara Merawat Kulit Wajah Alami
Setiap hari kulit wajah harus dibersihkan dan dirawat, sehingga terhindar dari berbagai kotoran. Berikut beberapa cara merawat kulit wajah alami untuk beberapa jenis keadaan kulit:
1. Perawatan Alami untuk Kulit Wajah Berminyak
Terdapat beberapa bahan alami yang memiliki manfaat untuk mengatasi minyak yang berlebih. Jika Kakak memiliki jenis kulit wajah berminyak, bahan yang dapat digunakan misalnya lidah buaya, yoghurt lain, putih telur, atau mentimun.
Untuk pemakaian masker putih telur, Kakak cukup menggunakan satu buah putih telur yang diaduk sampai berbusa. Selanjutnya, aplikasikan ke seluruh bagian wajah dan tunggu sampai mengering. Untuk menghilangkan bau amis, cuci muka menggunakan air hangat. Sementara itu, untuk penggunaan air lemon perlu dilakukan dengan hati-hati karena tidak semua orang cocok dengan air lemon.
2. Perawatan Alami Kulit Wajah Kering
Bagi pemilik kulit kering, gunakan bahan-bahan yang mampu melembabkan kulit secara baik. Bahan alami yang bisa digunakan misalnya campuran tepung beras dengan kunyit atau minyak zaitun. Minyak zaitun adalah bahan yang cukup mudah dijumpai di pasaran.
Caranya campurkan minyak zaitun, 1 sdm madu, dan 4 sdm gula yang telah dihaluskan. Gunakan campuran tersebut untuk memijat kulit wajah selama 5 menit, sebelum mandi dengan gerakan memutar.
3. Perawatan Alami untuk Kulit Normal
Berbeda dengan kulit berminyak atau kering, pemilik kulit normal cenderung cocok menggunakan berbagai macam skincare. Salah satu perawatan alami yang dapat digunakan adalah menggunakan campuran gula dan madu.
Campurkan gula dan madu lalu aplikasikan pada wajah secara merata sambil dipijat. Setelah 15 menit, masker madu dapat dibilas menggunakan air hangat. Perawatan alami ini dapat membuat kulit wajah sehat dan terlihat awet muda.
Merawat Kulit Wajah. (okezone.com)
4. Perawatan Alami untuk Kulit Wajah Berjerawat
Jika Kakak sudah mencoba berbagai produk untuk mengatasi masalah jerawat, Kakak bisa mencoba menggunakan bahan-bahan yang alami. Bahan alami untuk mengatasi masalah jerawat adalah biji fenugreek.
Biji fenugreek memiliki khasiat yaitu menyembuhkan peradangan karena jerawat dan membuat kulit tetap lembab. Caranya yaitu rebus biji fenugreek sampai lunak dan air rebusan tersebut digunakan sebagai masker wajah.
Setelah meresap ke kulit, bilas masker memakai air dingin. Selain itu, cuka sari apel juga banyak digunakan untuk mengatasi permasalah jerawat pada wajah. Cara penggunaannya adalah dengan mencampurkan air dan cuka sari apel.
Aplikasikan campuran cuka sari apel ke seluruh wajah setelah wajah dibersihkan. Diamkan selama 20 sampai 30 detik lalu bilas menggunakan air sampai bersih.
5. Perawatan Alami untuk Komedo
Komedo yang ada di beberapa bagian wajah akan terlihat cukup mengganggu. Kakak bisa menggunakan campuran bubuk kunyit dan daun ketumbar, untuk menghilangkan komedo secara alami.
Haluskan daun ketumbar dan campurkan bubuk kunyit. Oleskan campuran bahan pada wajah dan biarkan selama semalam lalu bilas di pagi hari. Merawat kulit wajah alami mudah dilakukan dengan bahan-bahan yang ada di rumah.
Perawatan alami ini bisa Kakak coba untuk memperoleh kulit wajah yang sehat dan bersinar. Namun perlu Kakak ingat, karena menggunakan bahan alami hasilnya tidak langsung tampak, ya!
Itulah cara merawat kulit wajah secara alami dengan mudah dan efektif. Semoga berguna dan bermanfaat!
Editor : Supriyono