5. Biasakan untuk makan secara perlahan dan mengunyah dengan baik
Perhatikan kembali kebiasaan makanmu, apa kamu mungkin mengunyah terlalu cepat dan menelan banyak udara saat makan? Ini dapat menyebabkan terlalu banyak makanan di perut yang kemudian memicu munculnya suara-suara yang mengganggu.
Melansir Mayo Clinic, cobalah berkonsentrasi untuk mengunyah makanan dengan hati-hati, karena ini bisa mencegah lebih banyak udara masuk ke dalam.
Selain itu, pastikan potongan makanan yang kamu makan ukurannya tidak terlalu besar. Ukuran makanan yang terlalu besar dan pengunyahan yang kurang akan lebih sulit dicerna dan menyebabkan perut harus bekerja lebih keras.
Untuk kamu yang alami masalah dengan perut yang selalu bunyi, menerapkan cara di atas bisa membantu mengatasi masalah ini. Namun, bila masalah perut bunyi disebabkan karena ada gangguan pencernaan, yang umumnya diiringi dengan sakit perut, mual, atau diare, seharusnya kamu berkonsultasi dengan dokter untuk mendapat penanganan yang tepat.
Editor : Supriyono